Sayyid Utsman bin Yahya menyarankan agar masyarakat petani melakukan ikhtiar batin berupa doa agar Allah menjaga tumbuhan mereka dan memberikan hasil tanaman yang berkualitas, yakni:
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ سُبْحَانَ البَاعِثِ الوَارِثِ
Bismillāhir rahmānir rahīm, subhānal bā‘itsil wāritsi.
Artinya: “Dengan nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang. Maha suci Tuhan yang membangkitkan lagi mewariskan adanya,”
Sumber : (Sayyid Utsman bin Yahya, Manhajul Istiqamah fid Dini bis Salamah, [Jakarta Selatan, As-Syirkah At-Thahiriyyah: tanpa tahun], halaman 33).
Inilah doa yang disarankan Sayid Utsman bin Yahya yang dapat dibaca pada waktu awal menanam padi atau tumbuhan lainnya.
|NUOnline