Menu

Mode Gelap

Polhukam

Pengurus Gelora : Partai Politik Hadir Bukan Sebagai Event Organizer Pilpres dan Pilkada


 Pengurus Gelora : Partai Politik Hadir Bukan Sebagai Event Organizer Pilpres dan Pilkada Perbesar

LHOKSEUMAWE – Partai Gelombang Rakyat Indonesia atau yang sering disapa Gelora Indonesia, Provinsi Aceh menggelar rapat koordinasi wilayah dalam rangka persiapan  Pemilu 2024.

Kegiatan yang dilaksanakan di Graha Coffee and Resto, Sabtu, 14 Januari 2023, Kota Lhokseumawe dihadiri oleh pengurus Dewan Pimpinan Nasional dan Dewan Pimpinan Daerah  untuk Daerah Pemilihan (Dapil) DPR RI, Aceh 2.

Sekadar diketahui, Dapil Aceh 2 meliputi Aceh Tamiang, aceh Tengah, Aceh Timur, Aceh Utara, Bener Meriah, Bireuen, Kota Langsa dan Kota Lhokseumawe.

Ketua DPW Partai Gelora Aceh, Fuady kepada wartawan di Lhokseumawe, menyebutkan rakor itu mengusung tema “menjemput kemenangan 2024”.

“Partai gelora Indonesia Provinsi Aceh pada tahun 2024 akan menargetkan menang dengan hormat di pemilu 2024, baik tingkat kabupaten/kota, provinsi Aceh, hingga ke jenjang kursi nasional,” sebut Fuady.

Ketua DPW Partai Gelora Aceh, Fuady

Dia juga mengatakan, Gelora Aceh pasti mendukung Anis Matta dan Fahri Hamzah maju sebagai bakal calon Presiden di Indonesia. “Sudah sepatutnya saya sebagai kader untuk mendukung pendiri, ketua dan wakil ketua partai saya. Karena saya percaya, dukung dengan ketua dan wakil ketua dengan narasi atas ide dan gagasannya untuk mengubah ‘Indonesia 5 Besar Dunia’,” terang Fuady.

Baca Juga  Nah Lo, Ini Aparat Desa Lulus PPK di Aceh Utara, Warga Diminta Melapor

Sementara itu, Ketua Pengembangan Teritori 1 DPN Partai Gelora Indonesia, M Syahfan Badri Sampurno, menjelaskan bahwa partainya mendukung Anis Matta dan Fahri Hamzah sebagai calon presiden.

“Karena, Partai Gelora Indonesia bukan partai politik event organizer yang mengusung orang yang bukan kadernya. Seharusnya partai politik harus mengusung orang nomor 1 di partainya maju dalam kontestasi pemimpin nasional,” pungkasnya.

|DIMAS

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 18 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Pancasila dan Pemilu Serentak

23 January 2024 - 21:08

Pancasila dan Pemilu Serentak

Jaksa Blokir Rekening PT Pembangunan Lhokseumawe, Terdapat Uang Rp 3 Miliar Lebih

14 April 2023 - 17:47

Mahasiswi Unimal Tertusuk Besi Proyek Jalan Nasional, Kelalain Kontraktor?

7 April 2023 - 15:45

Kisah Polisi Syariah Berburu Pedagang Makanan Siang Hari di Bulan Ramadhan

7 April 2023 - 15:12

Nah Lo, Guru Agama Cabuli 4 Murid SD di Aceh Utara

1 April 2023 - 14:31

Sakit Hati Diputusin, Pemuda Senuddon Sebar Video Bugil Mantan ke Medsos

31 March 2023 - 15:29

Trending di Polhukam

Benvenuti su Neon 54 Casino

Neon54 offre un'esperienza di gioco elettrizzante con un'ampia gamma di slot e giochi da tavolo per soddisfare tutti i gusti.