Menu

Mode Gelap

Wisata

PMI Lhokseumawe dan Duta Wisata Gelar Aksi Bersih Kota


 PMI Lhokseumawe dan Duta Wisata Gelar Aksi Bersih Kota Perbesar

LHOKSEUMAWE – PMI Kota Lhokseumawe bersama Duta Wisata, melakukan aksi bersih-bersih sampah disepanjang area Waduk Kota Lhokseumawe, kegiatan itu akan dilakukan secara rutin.

Sekretaris PMI Kota Lhokseumawe, M. Agam Khalilullah mengatakan, aksi bersih-bersih tersebut merupakan sebagai salah satu program kerja Korps Sukarela (KSR) PMI Kota Lhokseumawe yang akan dilakukan secara rutin.

“Kegiatan ini akan dilakukan secara rutin dalam setiap minggunya dan juga untuk mendukung program Pj Wali Kota Lhokseumawe tentang Gerakan masyarakat kota Lhokseumawe Bersih,” ujar M. Agam Khalilullah, Sabtu, 4 Februari 2023.

Agam menambahkan, program bersih-bersih kota tersebut, juga melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk menumbuhkan kesadaran tidak membuang sampah sembarangan, yang berdampak buruk terhadap kesehatan dan lingkungan.

PMI Kota Lhokseumawe dan Duta Wisata, berkomitmen untuk terus membantu pemerintah dalam mewujudkan Kota Lhokseumawe yang asri dan bebas dari sampah, sehingga terciptanya kota yang sehat.’

“Kami terus berkomitmen untuk membantu pemerintah dalam persoalan aksi bersih-bersih ini dan akan dilakukan secara rutin,” tutur Agam.

Baca Juga  Nah Lo, Pemilik Ternak jadi Tersangka Kematian Harimau di Aceh Timur

Sementara itu, Ketua KSR PMI Kota Lhokseumawe, Agam Maulida Salem mengatakan, kalangan relawan terus berkontribusi dalam melakukan kegiatan bersih-bersih kota dan terus melakukan kerjasama dengan berbagai komunitas.

“Kami akan terus menjalin kerjasama dengan berbagai komunitas, untuk mewujudkan Kota Lhokseumawe yang bersih dan asri,” kata Agam Maulida.

|DIMAS

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Masjid Sulthan Malikussaleh Sediakan Menu Berbuka untuk Para Musafir

28 March 2023 - 16:05

Dari Ketinggian Grand Arabia Hotel, Tempat Ternyaman Berbuka Puasa di Banda Aceh

28 March 2023 - 15:55

Yuk Buru Diskon di Arabia Group Aceh dan Rasakan Sensasi Wisata Ramadhan

7 March 2023 - 11:14

Nah Lo, Waduk Lhokseumawe Tutup 3 Bulan

17 February 2023 - 15:30

Lukub Badak Aceh, Destinasi Arung Jeram, Rute dan Biaya

6 February 2023 - 13:43

Libur Imlek 2023, Minat Wisatawan ke Aceh Tinggi

21 January 2023 - 17:13

Trending di Hiburan

Benvenuti su Neon 54 Casino

Neon54 offre un'esperienza di gioco elettrizzante con un'ampia gamma di slot e giochi da tavolo per soddisfare tutti i gusti.